PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN PBL (PROBLEM BASED LEARNING) UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA DALAM MENULIS PUISI
ABSTRAK
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya siswa yang kurang mampu
menulis puisi secara baik, disebabkan baik dari model belajar yang hanya
terpaku pada ceramah yang dilakukan oleh guru, ide awal dan diksi-diksi
yang akan dituliskan dalam puisi bahkan pembelajaran sastra dirasakan
sangat sulit dan membosankan. Rumusan masalah dalam penelitian ini
adalah bagaimana perencanaan, pelaksanaan, dan hasil pembelajaran yang
diperoleh dari pembelajaran menulis puisi dengan menggunakan model
pembelajaran PBL. Dalam upaya mengatasi masalah tersebut dilakukan
penggunaan model pembelajaran yaitu dengan model pembelajaran PBL
(Problem Based Learning) ini diharapkan mampu memudahkan siswa dalam
menulis puisi karena model pembelajaran ini berawal dari masalah nyata
yang ada di lingkungan mereka, sehingga siswa proses kreatif dalam
menulis puisi dapat mengalir dengan mudah dan ekspresif. Metode dalam
penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Dalam penelitian
tindakan kelas ini di dalamnya mencakup deskripsi perencanaan tindakan
pembelajaran menulis puisi dengan model pembelajaran PBL, pelaksanaan
tindakan pembelajaran menulis puisi dengan model pembelajaran PBL, dan
hasil menulis siswa dengan model pembelajaran PBL. Berdasarkan hasil
penelitian tindakan yang dilakukan sebanyak tiga siklus, menunjukkan
bahwa penggunaan model PBL (Problem Based Learning) dalam pembelajaran
menulis puisi terbukti efektif meningkatkan kemampuan menulis puisi
siswa. Hal ini dibuktikan dengan adanya peningkatan nilai rata-rata
siswa pada setiap siklusnya. Siklus satu nilai rata-rata siswa untuk
menulis puisi adalah 59,375. Siklus kedua mengalami peningkatan menjadi
68,75. Pada siklus terakhir atau ketiga mengalami peningkatan yang cukup
signifikan menjadi 81,25. Melihat hasil dari ketiga siklus di atas,
pembelajaran menulis puisi dengan menggunakan PBL (Problem Based
Learning) sebagai model pembelajaran pada siswa kelas VIII-4 SMP Negeri
16 Bandung dapat meningkatkan kemampuan menulis puisi siswa, dan
penggunaan model pembelajaran ini dapat menjadi alternatif bagi guru
untuk dimanfaatkan dalam pembelajaran menulis lainnya.
DOWNLOAD